Mentarikhatulistiwa.co.id. Sekadau- Pemerintah Kecamatan Sekadau Hulu Kabupaten Sekadau Provinsi Kalbar, Polsek Sekadau Hulu, Koramil 1204-16/Sekadau Hulu bersama Puskesmas Rawak Sekadau Hulu dan Forkopimcam membuka Posko Kesehatan bertempat di dekat jembatan Rawak, Desa Rawak Hulu Kecamatan Sekadau Hulu Kabupaten Sekadau, untuk memudahkan masyarakat mendapatkan pelayanan medis ditengah Bencana banjir yang terjadi pada beberapa wilayah terdampak, Jumat (9/1/26).
Plt. Camat Sekadau Hulu Fransisco Wardianus di hubungi melalui via aplikasi WhatsApp pribadinya mengatakan kepada Tim yang bertugas bahwa Musibah Banjir yang melanda sebagian kita Rawak diduga merupakan Banjir kiriman dari Hulu. Terkait musibah ini kami dari unsur Forkopimcam Sekadau Hulu bekerja sama membuka Posko di Kota Rawak untuk mengantisipasi apabila ada Masyarakat terkena Diare maupun penyakit lain akibat dampak dari Banjir ini, ucapnya.
Fransisco juga mengungkapkan selain itu dalam kejadian ini tampak dari BPBD kabupaten, Dinas Perkimtan, Polres Sekadau hadir untuk sama-sama memonitor Banjir tersebut. Kami menghimbau kepada masyarakat agar waspada, dikarenakan terpantau kondisi air pada pukul 13.00 Wiba (red) volume nya agak meningkat. Untuk masyarakat Sekadau Hulu, khususnya Desa Rawak Hulu, Rawak Hilir, Prongkan, Boti yang terkena banjir tetap harus waspada, selalu berkomunikasi dengan kepala RT, Dusun, Desa maupun Pemerintah Kecamatan, paparnya.
Kami juga sudah mendirikan tenda di Dusun Selintah untuk mengantisipasi karena di Rawak, Dusun Selintah merupakan dusun yang sangat signifikan terkena banjir hampir 100% dikarenakan dataran rendah, tenda tersebut kami dirikan berfungsi untuk warga yang mungkin akan mengungsi dari lahan pemukimannya masing-masing yang terdampak banjir, harapan kami semoga beberapa waktu kedepan air bisa surut hingga masyarakat bisa kembali beraktifitas seperti biasanya, sekali lagi kami menghimbau untuk masyarakat yang ingin memeriksakan kesehatannya bisa langsung datang ke Posko yang sudah kita persiapkan, tutupnya. (Boim)
























